Kejurda Basket KU-15 Jateng Digelar Asal-asalan
SALATIGA–Kejuaraan daerah (Kejurda) bola basket KU-15 Jateng di GOR Putra Abadi, Mrican (8-11/11) asal-asalan. Hal ini terlihat saat upacara pembukaan yang dilakukan apa adanya.
Bahkan sekadar ucapan selamat datang tidak ada sama sekali. Saat acara pembukaan, dari informasi panitia mengundang pejabat di antaranya Walikota Salatiga, Kepala Disdikpora maupun Ketua KONI Salatiga. Namun hanya Walikota Salatiga Yuliyantoyang menghadirinya. Dalam upacara pembukaan tersebut, tampaknya panitia tidak siap menggelar acara ini. Pasalnya, saat menyenyikan lagu Indonesia Raya tanpa dirigen yang memberikan aba-aba, hanya pembawa acara yang langsung menyanyikan dan diikuti peserta kejuaraan. Begitu pula, bendera merah putih hanya dipegangi dua orang atlet basket dan pataka Perbasi juga demikian.
Ketua Panitia Kejurda, Yani Raharja mengatakan, pihaknya menerima agenda kejurda ini hanya satu minggu sebelum dimulai. Karena tujuannya ingin mengangkat olahraga basket di Salatiga agar dapat hidup lagi, tawaran menjadi tuan rumah diterimanya. Walaupun, persiapannya dilakukan sendirian namun akhirnya tetap berjalan sesuai rencana.
“Saya menerima penunjukan menjadi tuan rumah ini hanya seminggu sebelum kejuaraan dimulai. Bahkan, tanpa membayangkan jika mengeluarkan biaya besar. Karena ingin mengangkat basket di Salatiga dapat hidup lagi, akhirnya tawaran itu saya terima,” jelas Yani, yang juga dosen UKSW.
Menurutnya, jika dikatakan acara ini tanpa persiapan, pihaknya mengakuinya. Bahkan, saat bersamaan tim Perbasi Kota Salatiga mengikuti kejuaraan di Magelang. Sehingga, baik mencari tempat, mengurus perizinan maupun penyebaran undangan dilakukannya sendiri.
“Baru kali ini melihat kejuaraan basket tingkat Jawa Tengah asal-asalan. Biasanya, kejuaraan se Jawa Tengah itu banyak sponsor, namun sekarang ini sama sekali tidak ada sponsor. Karena tidak ada satu spanduk pun dari sponsor, yang lebih tragis lagi hanya ada satu spanduk identitas kejuaraan yang dipasang di arena lomba.,” kata salah satu manager tim. (hes/nji)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.