Matangkan Program lewat Raker
Seluruh anggota Karang Taruna Semarang Utara semuanya hadir saat raker di Jepara |
SEMARANG UTARA-Guna mematangkan berbagai program kegiatannya agar semakin sukses. Karang Taruna Kecamatan Semarang Utara beberapa waktu lalu mengadakan Rapat Kerja (Raker). Raker kali ini pelaksanaannya digelar di Pantai Wisata Empu Rancak, Desa Karang Gondang, Kecamatan Mlonggo Kabupaten Jepara.
Ketua Raker Karang Taruna Semarang Utara, Ridwan mengatakan, raker sengaja dilakukan di luar kota sebagai sarana untuk studi banding. Mengingat wilayah Desa Karang Gondang ini memiliki potensi yang hampir sama dengan Semarang Utara.
“Desa Karang Gondang ini memiliki potensi yang hampir sama dengan Semarang Utara, yakni daerahnya kawasan pantai. Sekaligus juga mempelajari bagaimana wilayah itu mengembangkan potensi daerah yang dimilikinya,” jelasnya.
Dikatakan, membahas materi raker di luar kota tujuannya agar lebih fokus dan maksimal. Dan dalam rapat kerja tersebut dibagi dalam tiga komisi yang masing-masing membahas perihal administrasi, program kerja dan koperasi.
Raker yang diadakan selama dua hari tersebut, katanya, juga dilakukan pembekalan dari Dinas Sosial, Pemuda dan Olahraga Kota Semarang dan pelatihan kewirausahaan bagi generasi muda.
“Dalam raker ini peserta mulai diajak untuk merubah pola pikir untuk membentuk pemuda yang berani mandiri serta tanggap sosial. Sehingga karang taruna bisa menjadi sumber potensi kesejahteraan sosial di lingkungannya masing-masing,” jelasnya.
Ketua Forum Pengurus Karang Taruna Kecamatan Semarang, Utara Budi Santoso menegaskan, untuk membangun jiwa kebersamaan dan membentuk pemuda bijak, cerdas, kreatif dan produksi. Generasi muda jangan dijadikan sebagai pelengkap dalam tatanan masyarakat, tetapi jadikanlah tempat sebagai generasi penerus. (wam/gus)
Labels
Mbangun Kutho
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.