Penyuluhan Kesehatan untuk warga Krapyak
| Warga Krapyak masih antusias ikuti penyuluhan kesehatan yang diadakan di balai Kelurahan |
KRAPYAK–Informasi seputar kesehatan ternyata menjadi kebutuhan bagi warga Krapyak. Buktinya, warga sangat antusias mengikuti penyuluhan kesehatan yang diselenggarakan oleh Fortune Star Global di balai kelurahan setempat.
Penyuluhan tersebut berlangsung sejak awal Februari Hampir hingga dua bulan ke depan. Selain penyuluhan, warga juga mendapatkan pemeriksaan kesehatan secara cuma-cuma.
Kasasti Hanafi (60) warga RT 01 RW 01 salah stau peserta mengaku bersemangat mengikuti penyuluhan tersebut. “Banyak ilmu yang bisa diserap warga, terutama informasi seputar makanan sehat bagi usia lanjut,” ujar Kasasti Hanafi (60) warga RT 01 RW 01.
Lurah Krapyak Suparno mendukung penuh kegiatan yang diadakan di balai kelurahan selama dua bulan. “Ini kan untuk masyarakat dan kami sangat mendukung,” ujarnya.
Apalagi, lanjutnya, warga Krapyak kebanyakan pensiunan dan membutuhkan acara semacam ini untuk memberikan banyak masukan seputar kesehatan.
Humas PT Fortune Star Global M. Irfan mengatakan, kegiatan seminar selama dua bulan ini tidak dipungut biaya sepeserpun. Bahkan warga yang datang pun akan mendapatkan cendera mata seusai mengikuti kegiatan seminar tersebut. (lif-17)
Labels
Warta Kota
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.