BAZ Salurkan Rp 120 Juta
SERAHKAN ZAKAT : Walikota Salatiga Yuliyanto menyerahkan zakat secara simbolis kepada Camat Argomulyo Yayat Nurhidayat, kemarin. (HARSEM / HERU SANTOSO) |
SALATIGA - Badan Amil Zakat (BAZ) Kota Salatiga menyerahkan dana Rp 120.600.000 kepada mustahiq zakat. Dari dana tersebut, diketahui penerimaan zakat infaq dan shodaqoh (ZIS) tahun 2012 dan saldo tahun lalu Rp 198.512.848. Penyaluran zakat dilaksanakan di Ruang Sidang II Pemkot Salatiga, Kamis (2/8).
Ketua BAZ Salatiga Agus Rudianto dalam laporannya menyatakan, program yang telah dilaksanakan, di antaranya pemberian bantuan untuk 37 siswa dari keluarga kurang mampu, pemberian bantuan kegiatan baca Alquran Braile kepada ITNI (Ikatan Tuna Netra Indonesia), pembinaan mualaf, bantuan pinjaman bergulir untuk usaha kecil dan bantuan usaha untuk keluarga ghorim.
”Pada malam ini, BAZ menyalurkan dana Rp. 120.600.000 akan diterimakan kepada mustahiq dengan alokasi 150 orang per kecamatan sehingga total penerima 600 mustahiq. Masing-masing akan menerimanya Rp 100 ribu,” jelas Agus Rudianto, yang juga Sekda Kota Salatiga.
Selain itu 150 TPQ akan menerima masing-masing Rp 150 ribu dan untuk dhuafa akan diberikan kepada 300 tenaga kontrak/wiyata, serta 81 penjaga madrasah masing-masing menerima Rp 100 ribu.
Sementara, Walikota Salatiga Yuliyanto mengatakan, pihaknya mengajak kepada semua pegawai untuk meningkatkan kewajiban dalam mengeluarkan zakat dan sedekah. ”Zakat adalah bukan hak kita maka harus kita keluarkan kepada mereka yang kurang mampu,” tambahnya. (hes/15)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.