Berita

[Berita][bleft]

Artikel

[Ekonomi][twocolumns]

Lima Rumah Warga Sambirejo Terbakar Diduga Korsleting Listrik

(HARSEM/JBSM/DHEKY KENEDI)
PADAMKAN API: Petugas pemadam kebakaran dibantu warga sekitar berusaha memadamkan sisa api yang membakar lima rumah di Desa Sambirejo, Kecamatan Wirosari, kemarin

GROBOGAN- Sebanyak lima rumah warga di RT 02/RW 04 Dusun Grobogolan, Desa Sambirejo, Kecamatan Wirosari ludes terbakar, Rabu (3/10). Kelima rumah tersebut milik Salim (71), Jaman (55), Parmo (40), dan Kismanto (45). Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut,  namun kerugian materiil diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Menurut pengakuan salah satu korban, Salim, kejadian kebakaran itu diduga berasal dari korsleting listrik. Api diketahui muncul pertama di rumah Jaman, dari bagian atap belakang. Karena hembusan angin yang cukup kencang, ditambah material rumah yang kebanyakan dari kayu, maka api cepat membesar dan merembet ke rumah sekitar.

“Percikan api dari listrik korslet, kemudian menyambar kayu yang ada di dekatnya. Api kemudian membesar dengan cepat dan menghanguskan empat rumah warga lainya, termasuk rumah saya,” kata Salim.

Kejadian sekitar pukul 09.00 pagi tersebut, membuat ratusan warga berdatangan untuk membantu memadamkan api. Dengan peralatan seadanya berupa pelepah pisang, ember, dan karung goni basah,  warga mencoba melokalisir api supaya tidak merembet.

Namun karena api terlanjur membesar serta keterbatasan air, upaya warga tidak banyak menuai hasil. Beruntung beberapa saat kemudian, tiga unit armada pemadam kebakaran milik pemkab tiba di lokasi dan langsung melakukan pemadaman.

“Sejak pertama kali diketahui, api menyala selama kurang lebih tiga puluh menit. Dan api pun sudah melalap isi bangunan, serta mengakibatkan bangunan roboh. Karena sudah tidakpunya apa-apa lagi, saya bersama korban yang lain sangat mengharapkan bantuan dari Pemkab serta daripihak manapun,” terangnya. (K11/JBSM/15)


Post A Comment
  • Blogger Comment using Blogger
  • Facebook Comment using Facebook
  • Disqus Comment using Disqus

No comments :

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.


Desakundi

[Desakundi][threecolumns]

Pendidikan

[Pendidikan][list]

Ekonomi

[Ekonomi][grids]

Politik

[Politik][bsummary]

Oase

[Oase][threecolumns]
Create gif animations. Loogix.com. Animated avatars. Animated avatar. Motley Animated avatar. Gif animator. Animated avatar. Gif animator. Zoom Gif animator. Motley Create gif animations. Zoom Animated avatar. Movie Create gif animations. Gif animator. Zoom Animated avatar. Loogix.com. Animated avatars. Negative Animated avatar. Zoom Rumah Zakat Animated avatar. Negative Babyface, Harian Semarang liquid executive club, tonitok rendezvous