Angsuran Lancar, Dikunjungi Bank Dunia
Hadi Sunoto (kanan, berdasi) memberi paparan di depan perwakilan Bank Dunia (HARSEM/DOK) |
UNGARAN-Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Sekar Wangi di Kelurahan Kalirejo, Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, baru-baru ini dikunjungi perwakilan World Bank. Koordinator BKM Sekar Wangi, Hadi Sunoto, mengatakan, kedatangan mereka terkait kinerja BKM yang dinilai bagus.
''Terutama dari sisi pengelolaan keuangan simpan pinjam, tingkat pengembalian hampir 100 %. Artinya, masyarakat secara tertib membayar angsuran. BKM ini ditangani Unit Pengelolaan Keuangan (UPK),'' kata Hadi, kemarin.
Selain simpan pinjam, BKM ini juga melakukan peningkatan kesejahteraan sosial, lingkungan, dan ekonomi produktif. Untuk perekonomian produktif, pihaknya mengembangkan sistem peternakan kambing bergulir. Dari sisi pembinaan lingkungan, sejak 2009 hingga 2012 ada program renovasi 50 rumah warga tak mampu.
“Perwakilan Bank Dunia dihadiri Mr Ardath bersama tim pusat. Di Jateng, selain kami, BKM di Magelang juga dikunjungi,'' ucap Hadi yang juga hakim di PN Kabupaten Pati.
Fasilitator Kelurahan (Faskel) Teknik PNPM Mandiri Perkotaan Ungaran Timur, Ahmad Idhotun Nasihin, mengatakan, kunjungan World Bank terkait rencana PNPM.
''Mereka membahas apakah model pendampingan fasilitator satu kecamatan lima personel sudah maksimal atau belum. Tidak menutup kemungkinan Bank Duni akan menambah permodalan,'' ungkap Ahmad. Hadir pula dalam kunjungan tersebut, Asisten Kota PNPM Mandiri Perkotaan, Eko Wahyudi. (H14-SM Network/nji)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.