Bunker Kariadi Segera Diteliti
SEMARANG – Sebagai upaya tindak lajut, Balai Pelestarian Perlindungan Purbakala (BP3) Jateng segera meneliti bangunan kuno mirip bunker yang tertimbun tanah di area RSUP dr Kariadi Semarang. Hal itu disampaikan oleh Kasi Pelestarian dan Pemanfaatan Balai Pelestarian Perlindungan Purbakala Jawa Tengah, Gutomo, kemarin.
Ia mengatakan, penelitian itu layak untuk dilakukan. Tujuannya, memastikan bangunan tersebut merupakan benda cagar budaya atau tidak sehingga harus dikaji secara teliti langsung di lapangan.
“Saat ini, saya belum dapat pemberitahuan resmi dari pihak rumah sakit. Tim arkeologi akan mengecek ke lapangan setelah ada surat masuk,” ungkapnya melalui telepon seluler.
Ia juga menjelaskan, dalam penelitian nanti, paling tidak harus memenuhi sejumlah unsur bangunan cagar budaya. Beberapa unsur itu seperti usia bangunan minimal 50 tahun, memiliki nilai historisnya berupa kontribusi pada daerah.
Dengan begitu, lanjut dia, tidak semua bangunan kuno/ lama dapat dikategorikan sebagai bangunan cagar budaya. “Jika bunker itu ada kaitan dengan bangunan lama RSUP Dr Kariadi, berarti bisa dikatakan bangunan cagar budaya. Karena, rumah sakit itu sendiri sudah dikategorikan sebagai bangunan cagar budaya,” terangnya.
Seperti diketahui, sebuah bungker diduga peninggalan awal abad XX ditemukan di kompleks RSUP Dokter Kariadi Semarang. Temuan itu muncul saat pengeprasan bukit yang akan dijadikan instalasi pengolahan air limbah (Ipal), Selasa (26/6) lalu.
Informasi adanya bangunan kuno di sekitar bukit sudah beredar, namun belum ditemukan kepastian sehingga pengeprasan dijalankan. Bungker itu sendiri berada di pintu parkir dokter spesialis atau dekat parkir belakang lama.
Panjang bunker 6 meter, lebar 2 meter, dan tinggi 3 meter dengan sebagian lantai tertutup tanah. Petugas proyek kini telah memasang garis pembatas di area tersebut.(ano/12)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.