Sopir Ngantuk, Sedan Hajar Portal
UNGARAN- Disebabkan sopir mengantuk, mobil Toyota Yarris nopol AG 1566 AJ yang melaju kencang dari arah Bawen menuju Semarang menghantam portal pemisah jalan di Jl Gatot Subroto Ungaran, kemarin pukul 02.00.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal tersebut, namun pengemudi Yarris, Bagong (54) warga Kediri terluka cukup serius di bagian dada. Dan satu penumpang lainnya Mariyatun (24) luka di bagian kaki dan kepala, hingga keduanya harus dilarikan ke RSUD Ungaran.
Diduga saat itu mobil melaju dengan kecepatan tinggi. Sehingga benturan keras yang terjadi mengakibatkan kerusakan parah pada bagian depan. Bahkan roda kanan patah dan sejumlah portal beton pembatas terlempar ke sisi jalan, mengganggu arus lalu lintas dari arah Semarang.
Salah satu penumpang Yarris,I mam Suwito (40) warga Tlogosari, Semarang ditemui di tempat kejadian menuturkan, saat kecelakaan terjadi seluruh penumpang sedang tertidur pulas. Tiba-tiba ia dikejutkan dengan benturan keras. Dan ia baru sadar mengalami kecelakaan setelah mobil yang ditumpanginya terlempar hingga memutar arah.
"Ketika menabrak portal pembatas, saya sedang tertidur di samping supir. Dan tahu-tahu merasakan benturan keras hingga mobil terlempar memutar arah," tutur Imam, sambil tak henti bersyukur setelah melihat bayinya yang masih berumur lima bulan selamat dari musibah tersebut.
Kecelakan itu berawal ketika ia dan keluaganya dalam perjalanan pulang ke Semarang, setelah menengok orang tua pulang umroh di Kediri. Berangkat sekitar pukul 19.00 mobil yang dikendarai Bagong berjalan cukup lancar. Tepat di lokasi kejadian, diduga supir mengantuk hingga tak terkendali dan menabrak portal eton pembatas jalan. "Saya bersyukur anak dan istri saya selamat dan tidak mengalami luka apapun," katanya.
Sementara Bagong saat ditemui mengaku, kecelakaan tersebut disebabkan dirinya mengantuk karena capek menempuh perjalanan jauh. Pada saat kejadian diperkirakan mobil dalam kecepatan sekitar 80 km per jam. "Saya mengantuk dan tidak ingat apa-apa. Tahu-tahu mobil menabrak portal beton pembatas jalan," akunya.
Petugas Satlantas Polres Semarang yang datang ke lokasi kejadian, dini hari itu langsung melakukan evakuasi terhadap bangkai mobil dengan derek, dan melarikan korban ke RSUD Ungaran.
Kasat Lantas Polres Semarang, AKP Gusman Fitra saat dikonfirmasi menyatakan, kejadian tersebut tidak dilaporkan ke pihaknya. Dalam hal ini polisi hanya membantu melakukan vakuasi terhadap korban dan bangkai mobil.
Ditambahkan, bahwa di lokasi kejadian sering terjadi kecelakaan tunggal. Pasalnya, portal pembatas jalan tidak didukung lampu penerangan, marka serta rambu-rambu yang memadai. Seharusnya, lanjut dia, pada jarak 100 meter sebelum lokasi sudah terpasang rambu, yang menjadi tanggungjawab Dinas Perhubungan.
“Sya sudah mengirim surat pemasangan rambu, tapi belum direalisasi oleh Dinas Perhubungan. Kecelakaan serupa juga sering terjadi di depan Pasar Babadan dan Karangjati,” katanya. (ino/15)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.