RSI NU Siap Canangkan Kartu Sehat
Dr Abdul Azis (HARSEM/SMNERWORK/ HARI SANTOSO) |
DEMAK- Rumah Sakit Islam Nahdatul Ulama (RSI NU) Kabupaten Demak bersiap untuk mencanangkan program kartu sehat. Menurut Direktur RSI NU, dr Abdul Azis, diberlakukannya program kartu sehat diharapkan menarik minat pasien berobat di tempatnya.
“Namun untuk sementara waktu, kartu sehat diperuntukkan sebatas keringanan biaya rumah sakit bagi pengurus NU. Ke depan harapannya, semua warga Nahdliyin apabila berobat di tempat ini bisa terkover dan mendapat keringanan biaya,” ujar dia kemarin.
Ditambahkannya, program tersebut sekaligus memberikan apresiasi terhadap dukungan NU, yang selama ini mewadahi RSI. RSI NU, sepenuhnya merupakan milik Yayasan Hasyim Asyari yang berada di bawah naungan NU. Program kartu sehat memberikan keringanan biaya bagi pasien rawat dan rawat jalan.
Selain, membuat program kartu sehat, RSI NU sedang berupaya memperkuat jaringan di tingkat eksternal dan internal. “Termasuk kami juga memperkuat pelayanan yang sifatnya nasional. Misalnya, terus meningkatkan pelayanan untuk pasien jamkesmas maupun jamkesda,” tuturnya didampingi Humas Siti Khoirul Umayati. Yang tak kalah penting, peningkatan SDM untuk tenaga medis tak boleh dilupakan. Untuk saat ini, RSI NU, memiliki 30 dokter umum dan spesialis.
Pada tahun ini juga, rumah sakit akan menyediakan dokter spesialis Ortophedi untuk kasus bedah tulang. Selain itu, rumah sakit akan menambah ruangan untuk kebutuhan penyakit ketergantungan perawatan, semacam stroke. (H41/SMNetwork/tab)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.