Kawasan Kartini Jadi Ajang CFD
Selasar Kartini menjadi ajang main sepatu roda di saat hari libur maupun sore hari (HARSEM/HERU SANTOSO) |
SALATIGA–Kota Salatiga sampai sekarang belum memiliki program car free day (CFD) seperti kabupaten/kota lain. Kawasan Kartini dipandang tepat untuk itu
Sekretaris Komisi III DPRD Kota Salatiga, FS Ariyadi mengatakan, bahwa sangat tepat jika masyarakat mengharapkan kawasan Jalan Kartini ditutup pada setiap hari Minggu. Hal ini untuk memberikan kesempatan lebih kepada masyarakat untuk dapat menikmati Selasar Kartini yang menjadi ruang publik baru.
“Saya setuju kawasan Jalan Kartini dijadikan ajang CFD setiap hari Minggu. Pasalnya setiap hari Minggu tersebut kawasan ini selalu dipenuhi warga yang ingin olahraga dan sekedar santai. Selain itu, kawasan ini merupakan ruang publik baru,” terangnya, kemarin.
Hal senada diungkapkan Sekretaris Komisi I DPRD Kota Salatiga, Septa Maya Hidayati. Ia menyatakan, dengan banyaknya masukan dan harpan masyarakat agar kawasan ini dijadikan CFD pada setiap hari Minggu, maka Pemkot Salatiga harus dapat memaksimalkan Selasar Kartini sebagai ruang publik.
“Dengan dijadikannya ajang CFD, maka di kawasan Kartini ini akan muncul titik-titik keramaian baru di Kota Salatiga. Selama ini, masyarakat masih terlalu fokus di Lapangan Pancasila dan JLS. Selain itu, harapannya masyarakat yang menggunakan Selasar Kartini tetap menjaga kebersihan dan kenyamanan di lokasi ini,” jelas dia.
Beberapa warga mengaku bangga jika kawasan Kartini dijadikan CFD. Pasalnya, kawasan udaranya sejuk. Tiap Minggu, dipenuhi masyarakat yang ingin melepas penat dan santai.
“Harusnya, Pemkot Salatiga segeras merespon harapan masyarakat agar kawasan Kartini dijadikan CFD. Selain itu, segera lengkapi fasilitas di lokasi,” jelas Andika (33) dan Monita (28) keduanya mengaku warga Tingkir Tengah, Salatiga.
Pantauan Harsem, setiap sore hari maupun Minggu pagi, kawasan ini dipenuhi aktivitas masyarakat yang bermain sepatu roda, mobil–mobilan maupun jalan santai. Bahkan, mulai banyak untuk diskusi kecil-kecilan. (hes/nji)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.