Kondisikan Wilayah Menyambut Adipura
Salah satu TPS RW 02 di pinggir jalan bakal menjadi penilaian juri |
NGESREP-Mengahadapi penilaian tahap kedua (P2) Adipura yang akan dilakukan pada Maret mendatang, Kelurahan Ngesrep mulai menyiapkan kondisi wilayah agar tetap bersih. Di antaranya mulai dari kebersihan lingkungan, kebersihan lokasi yang biasa menjadi titik pantau Adipura.
Lurah Ngesrep, Suharyono mengatakan, menghadapi penilaian Adipura terpenting masalah kebersihan harus bisa diutamakan. Termasuk kebersihan lingkungan dan lokasi yang sering dinilai tim juri.
“Sekarang ini sudah tidak ada istilah titik pantau, sehingga dalam penilaian P2 ini harus mengondisikan kebersihan di semua wilayah, dan tidak hanya fokus pada titik pantau saja. Sebab, pada penilaian tahap kedua ini lokasi yang menjadi penilaian tergantung tim penilai,” katanya.
Dikatakan, lokasi yang biasa menjadi titik pantau di Kelurahan Ngesrep biasanya di Jalan Teuku Umar, kawasan Gombel, TPS di wilayah RW 02, puskesmas, dan sekolah yang berada di samping puskesmas. “Biasanya TPS RW 02 sering menjadi titik pantau. Karena kebersihan lingkungan warga sangat diperhatikan tim penilai,” lanjutnya.
Sementara itu, katanya, kegiatan kebersihan di lingkungan warga tetap dilakukan rutin setiap minggu pertama dengan melakukan kerja bakti. Namun untuk jalan protokol menjadi tanggungjawab dinas kebersihan, kecamatan dan tim kebersihan kelurahan.
“Untuk kebersihan lingkungan kita kondisikan sebulan sekali, dengan kerja bakti bersama warga tiap minggu pertama. Selain itu kami juga berupaya dalam hal pengolahan sampah agar dilakukan di tiap rumah tangga,” pungkasnya. (wam/gus)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.