Aneka Jaya Sultan Fatah Mulai Beroperasi
MULAI BUKA: Swalayan Aneka Jaya di Jalan Sultan Fatah Demak dibuka untuk umum mulai kemarin. (HARSEM/SUKMA WIJAYA) |
DEMAK-Swalayan 'Aneka Jaya' yang berada di Jalan Sultan Fatah Demak, telah dibuka. Aktifnya perdagangan swalayan serba ada ini diharapkan menarik investor lain untuk membuka persaingan pasar di Kota Wali.
“Melalui tahapan pembangunan yang panjang, hari ini (Jumat 22/6) dibuka Swalayan Aneka Jaya yang menyajikan aneka kebutuhan masyarakat," kata Kepala Dinperindagkop dan UMKM Demak, Eko Pringglaksito ketika meresmikan grand openning Swalayan Aneka Jaya, kemarin.
Eko Pringgolaksito yang mewakili Wabup Demak HM Dachirin Said mengharapkan, swalayan memegan teguh prinsip ekonomi demi kepuasan konsumen atau masyarakat. Keberadaan swalayan semakin menambah kuatnya siklus keuangan. Pemkab terus berupaya menyelesaikan persoalan yang menghambat pembangunan di Demak.
Kebedaan swalayan bukan kompetitor bagi pedagang Pasar Bintoro yang sebentar lagi menempati pasar. "Pangsa pasarnya berbeda, jadi pedagang pasar tak perlu kawatir,” ujar Eko.
Storage Manager Aneka Jaya, Listianing menjelaskan, Swalayan ini adalah milik warga Demak, selain 98 persen karyawannya orang asli Demak, Aneka Jaya berusaha memfasilitasi penjualan produk lokal atau hasil kerajinan masyarakat Demak.
“Seperti dilantai II ada stan batik khas Demak yang diprakarsai warga," kata Listianing. Selanjutnya karena masuk swalayan produk tersebut harus menyesuaikan standar jual.
Pihaknya juga membuka peluang ke masyarakat untuk menjual produk makanan hasil buatannya, selama ada izin dan melalui penelitian Balai Pengawasan Obat dan Makanan. Serta menyertakan tanggal pembuatan dan tanggal kedaluarsanya.
Pembukaan Swalayan Aneka Jaya cukup mengundang perhatian masyarakat. Saat grand openning sejumlah ibu rumah tangga memborong kebutuhan keluarga.
“Mumpung masih diskon, kita beli kebutuhan rumah," aku Sri Hayati (39) warga Kelurahan Mangunjiwan Demak. Dari pagi dia menanti swalayan dibuka. Setelah menjemput anaknya pulang sekolah, dia menyempatkan mampir dan membeli kebutuhannya. (swi/16)
Orang Demak Patut Berbangga Dengan Adanya "ANEKA JAYA"
ReplyDeleteLengkap nih barang swalayan aneka jaya ini.
ReplyDelete