Karambol, Trailer Gasak 4 Mobil dan 2 Motor
Tanjakan Kethekan di Jambu Ambarawa kembali membawa maut. Akibat rem blong, sebuah trailer bermuatan 40 ton triplek menggasak 4 mobil dan dua motor. Satu orang tewas.
MAUT kembali mengintai di jalur maut ruas Ambarawa, tepatnya di tanjakan Kethekan, Jambu, Ambarawa. Sebanyak 7 kendaraan terlibat tabrakan karambol di tanjakan tersebut. Korban meninggal sementara hingga semalam tercatat satu orang, yakni nama Bagus Adi (27) warga Desa Punden RT 01 RW 04, Kecamatan Banyubiru Kabupaten Semarang.
Pengendara Honda Megapro ini tewas tergencet kolong trailer. Beberapa korban lain menderita luka berat dan ringan.
Saksi mata di tempat kejadian, Giatno (52) menceritakan, kejadian bermula saat truk trailer S8308 UW bermuatan 40 triplek melaju dari arah Ambarawa menuju Semarang. Truk yang membawa kayu lapis dari TPKI itu tiba-tiba mengalami rem blong di turunan. “Saat itu, kondektur sempat berteriak-teriak mengabarkan bahwa rem mengalami blong,” ceritanya.
Tapi teriakan kondektur seakan tak berarti. Di TKKP yang memang langganan celaka itu, trailer yang melaju tak terkendali langsung menggasak Yamaha Vixion H 3987 GV dan mobil Grand Max H 1902 PL warna putih yang berjalan searah. Kedua kendaraan yang ditabrak, langsung terjun bebas ke parit.
Laju truk belum terhenti. Malah kian tak terkendali dan menghantam dua truk sekaligus, yakni menabrak truk kosong H 1366 MH yang kemudian menghantam truk pasir H 1976 GH. Keduanya juga masuk parit.
Sopir trailer yang belum diketahui identitasnya, berupaya banting stir ke kanan. Namun kembali naas, dari arah berlawanan muncul Megapro AD 2897 dan Kijang Super. Kedua kendaraan itu, juga langsung dihantam. Penumpang Kijang dan Megapro, terseret di kolong trailer. Laju trailer terhenti setelah menabrak pohon dan tiang listrik.
Kecelakaan yang terjadi saat cuaca cerah itu membuat arus lalulintas macet total. Petugas mengerahkan embat alat berat untuk mengevakuasi kendaraan yang masuk ke parit. Hingga berita ini diturunkan pukul 22.30, evakuasi masih berlangsung. Kapolres Semarang AKBP IB Putra Narendra, Kasatlantas Semarang, AKP Gusman serta tim Polda Jateng datang ke TKP dan melakukan evakuasi.
Korban meninggal Bagus Adi (27), pengemudi Honda Megapro mengalami luka di bagian kepala, kaki kanan patah. Jenazahnya disemayamkan di RSU Ambarawa. Adapun satu korban luka berat dibawa ke Rumah Sakit Elisabet Semarang dan korban luka ringan dibawa ke RSU Ambarawa. (nji)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.