Panah Candi Ungkap Kasus Kriminal
Ngadiyo. (HARSEM/DHEKY KENEDI-JBSM) |
GROBOGAN-Pengungkapan kasus kriminalitas oleh jajaran Polres Grobogan meningkat sekitar 6 persen. Peningkatan pada perbandingan penanganan kasus antara bulan Maret-April. Di bulan Maret, dari 100 persen angka kriminalitas, terungkap 71 persennya. Sementara di bulan April, terungkap 77 persen.
“Kami mengintensifkan operasi panah candi untuk menekan angka pencurian dengan pemberatan (curat) dan pencurian dengan kekerasan (curas). Hasilnya, pengungkapan kasus di jajaran Reskrim meningkat,” kata Kapolres AKBP Y Ragil Heru S SIK Mhum didampingi Wakapolres Kompol Anton perda SIK, Kasat Reskrim AKP Ngadiyo SH, dan Kasatlantas AKP Tarhim SH, kemarin.
Ditambahkan Kasat Reskrim AKP Ngadiyo SH, dalam operasi panah candi, terjaring pelaku curat dan curas yang merupakan target operasi (TO) maupun di luar TO. Aksi kriminal di Grobogan mayoritas merupakan jenis kecil seperti pencurian, penipuan, dan sebagainya.
“Dari 30 kejadian kriminal di bulan Maret-April, sebanyak 23 merupakan kejadian kriminal berkategori kecil. Sementara tujuh lainnya tergolong berat,” imbuhnya.
Menurut Kasat Reskrim AKP Ngadiyo SH, keberhasilan satuannya atas peningkatan pengungkapan kasus tidak terlepas dari selalu dibentuknya tim penanganan kasus. Selain itu, ada penempatan anggota di ring serse, untuk mencegah dan menangani aksi kriminalitas. (K11-JBSM/16)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.