Berita

[Berita][bleft]

Artikel

[Ekonomi][twocolumns]

PP Semarang Utara Ramaikan Suasana Sahur dengan Berkonvoi


SEMARANG – Banyak cara untuk membangunkan orang agar bisa bersahur. Pengurus Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Semarang Utara melakukannya dengan berkonvoi mengitari wilayah utara kota lunpia ini.

Kegiatan tersebut dilaksanakan sekitar pukul 02.00 hingga 04.00 kemarin. Setidaknya ada 50-an personil PP ikut melaksanakan konvoi dengan menggunakan sepeda motor dan mobil.

Menurut Ketua PAC PP Semarang Utara Budi Sutrisno kegiatan itu merupakan aksi simpatik selama Ramadan yakni dengan meramaikan saat sahur dan membagikan nasi bungkus kepada masyarakat sekitar. 

Pembagian nasi bungkus itu sendiri tidak hanya untuk masyarakat setempat tapi juga kepada kaum dhuafa dan anak-anak terlantar. Kalangan marginal itu juga mendapatkan nasi bungkus saat konvoi melewati daerah slum di wilayah utara kota.

“Kegiatan itu merupakan aksi simpatik yang dilakukan anak-anak PP kepada masyarakat dan kaum terpinggirkan di wilayah utara ini. Selama Ramadan, kita berusaha memberikan yang terbaik kepada mereka agar mereka yang terpinggirkan juga bisa menikmati sahur dengan layak,” katanya saat ditemui Harsem di kantor Sekretariat PAC PP Semarang Utara Jalan Tambak 6.

Ia juga mengatakan kegiatan konvoi itu rencananya dilaksanakan pada setiap hari Minggu selama Ramadan. Diungkapkannya pula, dalam konvoi sahur PAC PP Semarang Utara, disiapkan sebanyak 500 nasi bungkus berserta air mineral kemasan.

“Saya berharap kegiatan tersebut setidaknya bisa meringankan beban orang-orang pinggiran yang kurang mampu membeli makanan dan minuman untuk bersahur. Kita juga berencana kegiatan serupa dapat dilaksanakan pada setiap hari Minggu selama bulan puasa ini,” ujarnya.

Menanggapi kegiatan tersebut, Camat Semarang Utara Djaka Sukawijana yang ikut hadir saat persiapan konvoi mengaku sangat mendukungnya. Karena, kegiatan itu merupakan aksi kepedulian terhadap sesama yang dilakukan oleh kalangan muda di wilayah Kecamatan Semarang Utara.

“Saya sangat mendukung kegiatan itu karena, dalam aksi ini, kalangan muda di wilayah utara ini mampu berbagi kasih dengan sesamanya tanpa membeda-bedakan. Dengan begitu, kegiatan tersebut sekaligus menghapus kesan yang selama ini melekat bahwa kalangan muda di wilayah utara tidak hanya suka hura-hura (mabuk-mabukan) tapi juga mampu menjalankan aksi peduli sesama,” terang Djaka.

Preman Peduli
 
Dalam kegiatan konvoi itu, PAC PP Semarang Utara didampingi oleh aparat Koramil. Danramil Sujono juga mengaku sangat mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan tersebut.

“Konvoi itu kita dukung karena mampu meningkatkan rasa peduli terhadap sesamanya. Selama ini kan kesan PP itu selalu negatif, terkait dengan tindakan premanisme. Dengan adanya aksi itu, bisa menghapus kesan buruk selama ini. Koramil sendiri sudah kerap membantu keberadaan PP agar citranya bisa selalu baik di mata masyarakat,” tambah Sujono.(ano/12)

Post A Comment
  • Blogger Comment using Blogger
  • Facebook Comment using Facebook
  • Disqus Comment using Disqus

No comments :

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.


Desakundi

[Desakundi][threecolumns]

Pendidikan

[Pendidikan][list]

Ekonomi

[Ekonomi][grids]

Politik

[Politik][bsummary]

Oase

[Oase][threecolumns]
Create gif animations. Loogix.com. Animated avatars. Animated avatar. Motley Animated avatar. Gif animator. Animated avatar. Gif animator. Zoom Gif animator. Motley Create gif animations. Zoom Animated avatar. Movie Create gif animations. Gif animator. Zoom Animated avatar. Loogix.com. Animated avatars. Negative Animated avatar. Zoom Rumah Zakat Animated avatar. Negative Babyface, Harian Semarang liquid executive club, tonitok rendezvous