Berita

[Berita][bleft]

Artikel

[Ekonomi][twocolumns]

Puluhan Bidan Dilatih Pasang Alat Kontrasepsi

Pelatihan pemasangan alat kontrasepsi di Pemkot Salatiga (HARSEM / HERU SANTOSO)
SALATIGA – Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan Keluarga Berencana dan Ketahanan Pangan (Bapermas PKBKP) Kota Salatiga menggelar pelatihan dan pendidikan latihan insessi IUD dan implant kepada 38 bidan di Salatiga. Pelatihan ini digelar di Ruang Eksekutif Pemkot Salatiga, Senin (18/3) kemarin, yang dibuka langsung oleh Wakil Walikota H Muh Haris.
 
“Pelatihan ini intinya agar para bidan paham dan mampu melakukan pemasangan alat kontrasepsi serta meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan bagi mereka semua terhadap pemasangan alat KB,” kata Nasiruddin.
 
Sedangkan menurut Dokter Robby Hernawan SpOG (Kandungan) dikatakan bahwa kontrasepsi itu adalah pencegahan konsepsi atau pencegahan kehamilan. Berbagai cara pencegahannya dapat dilakukan diantaranya dengan penggunaan obat per oral, suntikan, atau intravaginal.
 
Selain itu, penggunaan alat dalam saluran reproduksi (kondom, alat kontrasepsi dalam rahim/AKDR), operasi (tubektomi, vasektomi) atau dengan obat topical intravaginal yang bersifat spermisid.
 
“Penggunaan obat hormonal oral atau suntikan dan AKDR, merupakan cara yang paling banyak digunakan karena sudah lama dikenal dan efektivitasnya sebagai kontrasepsi cukup tinggi,” tandas Dokter Robby.
 
Selain Dokter Robby, pemateri yang lain hadir dari BKKBN Provinsi Jateng, Dinas Kesehatan Kota (DKK) Salatiga, dan Bapermas PKBKP.
 
“Saya sangat apresiasi terhadap kegiatan pendidikan pelatihan ini. Pasalnya, partisipasi dari masyarakat Salatiga dalam pemakaian akat kontrasepsi cukup tinggi. Jika perlu, kepada bidan-bidan yang lain yang belum pernah mengikuti pelatihan seperti ini, dapat diagendakan,” tandas Wawali Salatiga H Muh Haris. (hes/twu)


Post A Comment
  • Blogger Comment using Blogger
  • Facebook Comment using Facebook
  • Disqus Comment using Disqus

No comments :

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.


Desakundi

[Desakundi][threecolumns]

Pendidikan

[Pendidikan][list]

Ekonomi

[Ekonomi][grids]

Politik

[Politik][bsummary]

Oase

[Oase][threecolumns]
Create gif animations. Loogix.com. Animated avatars. Animated avatar. Motley Animated avatar. Gif animator. Animated avatar. Gif animator. Zoom Gif animator. Motley Create gif animations. Zoom Animated avatar. Movie Create gif animations. Gif animator. Zoom Animated avatar. Loogix.com. Animated avatars. Negative Animated avatar. Zoom Rumah Zakat Animated avatar. Negative Babyface, Harian Semarang liquid executive club, tonitok rendezvous