Berita

[Berita][bleft]

Artikel

[Ekonomi][twocolumns]

BKK Dempet Predikat Terbaik se-Jateng

HARSEM/SUKMAWIJAYA
Direktur Utama Moh Syafi’i SE, MM (kanan) bersama Direktur PD BKK Dempet Sumadi, SE menunjukan penghargaan dari Gubernur Jateng.
DEMAK-Dinyatakan sebagai lembaga keuangan yang sehat, Perusahaan Daerah (PD) BKK Dempet menerima predikat BKK terbaik se-Jawa Tengah.

Predikat BKK terbaik langsung disampaikan  Gubernur Jateng Bibit Waluyo dalam acara upacara resepsi peringatan 63 tahun HUT Propinsi Jateng di Semarang, Kamis (15/8). BKK Dempet dinyatakan sebagai terbaik karena mampu mendukung pencapaian visi-misi Gubernur Jawa Tengah tahun 2013.
 
Bagi Direktur Utama PD BKK Dempet Moh Syafi’i predikat terbaik bukan menjadi tujuan akhir untuk memajukan PD BKK Dempet. “Kami merasa tersanjung menerima penghargaan tersebut, namun hal ini sekaligus akan menjadi tantangan baru sebagai motivasi kami semakin bekerja keras mempertahankan predikat terbaik ini,” katanya didampingi Direktur PD BKK Dempet Sumadi di ruang Bagian Perekonomian Setda Demak, kemarin.
 
Safi’i sekaligus  menyampaikan penghargaan terbaik tersebut kepada Bupati Demak HM Dachirin Said, sebagai bentuk terima kasihnya atas dukungan dan pembinaan Pemkab melalui Bidang Perekonomian yang selalu mensuport kemajuan PD BKK Dempet.
 
Terkait penilaian terbaik, dia mengatakan PD BKK Dempet dinyatakan sehat oleh perbankan dan Biro Perekonomian Setda Propinsi Jateng, karena mampu menyehatkan operasional keuangan dan pengembangannya.
 
Setelah marger beberapa tahun lalu, PD BKK Dempet berhasil meningkatkan defiden senilai Rp 1,3 miliar. Hal ini berkat kerja keras dari karyawan, direksi dan dukungan dari pemda. Seluruh peluang marketing sudah terbuka lebar, BKK hanya menunggu perlunya penanaman modal untuk pengembangan.
Kerja keras tersebut terwujud, pada Agustus 2013 ini sudah mencapai hampir 90 persen dari target laba  Rp 3,6 miliar yang menjadi target PAD Demak dan Propinsi Jateng. Keberhasilan melampaui target (overlapping), berkat kerja keras bersama. Selama ini target pendapat selalu mengalami kenaikan dari tahun ketahun, seperti tahun 2012 hanya ditargetkan Rp 3,337 miliar.
 
Sebagai apresiasi syukur untuk memotivasi karyawan, Safi’i juga memberikan reward kepada karyawan yang berprestasi. Walau pun sudah diberikan reward bukan berarti seorang karyawan bisa berbangga, justru reward sebagai motivator untuk lebih meningkatkan kinerjanya.
 
Sementara, diterimanya predikat terbaik, BKK Dempet telah menyisihkan empat BKK lain, yaitu PD BKK Pemalang, PD BKK Pringsurat Kabupaten Temanggung, PD BKK Susukan Kabupaten Semarang, dan PD BKK Eromoko Kabupaten Wonogiri. (swi/hst)
Post A Comment
  • Blogger Comment using Blogger
  • Facebook Comment using Facebook
  • Disqus Comment using Disqus

No comments :

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.


Desakundi

[Desakundi][threecolumns]

Pendidikan

[Pendidikan][list]

Ekonomi

[Ekonomi][grids]

Politik

[Politik][bsummary]

Oase

[Oase][threecolumns]
Create gif animations. Loogix.com. Animated avatars. Animated avatar. Motley Animated avatar. Gif animator. Animated avatar. Gif animator. Zoom Gif animator. Motley Create gif animations. Zoom Animated avatar. Movie Create gif animations. Gif animator. Zoom Animated avatar. Loogix.com. Animated avatars. Negative Animated avatar. Zoom Rumah Zakat Animated avatar. Negative Babyface, Harian Semarang liquid executive club, tonitok rendezvous