Program SMS BPN Sertifikasi 364 Tanah Warga
PROGRAM SMS ini dilaksanakan Selasa (20/3) siang Kampung Karang Joho RW 04. Melalui program ini membantu warga mendapatkan sertifikat lebih mudah dan murah dibanding harus mengurus sendiri ke Badan Pertanahan Nasional (BPN), apalagi melalui calo.
Plt Lurah Gondoriyo Yulita Ekowati mengatakan program SMS tersebut mempermudah warga untuk mendapatkan sertifikat tanah. “Kegiatan tersebut khusus untuk lahan warga yang berada di wilayah Gondoriyo,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, lanjutnya, diharapkan bisa memupus anggapan bahwa mengurus sertifikat tanah mahal dan merepotkan,
“Sekitar 364 bidang tanah milik warga sudah mendapatkan sertifikat lewat program SMS. Dengan adanya program ini diharapkan dapat mempermudah sekaligus menggerakkan hati masyarakat yang belum memiliki sertifikat tanah, sertifikat rumah, dan lainnya untuk segera membuatnya. Semoga saja ke depan kegiatan ini masih ada,” ujarnya.
Kepengurusan sertifikat sebenarnya tidaklah sulit, warga cukup menyerahkan KTP, Kartu Keluarga, PBB tanah, serta bukti-bukti kepemilikan tanah. Dengan adanya program SMS, warga akan lebih menghemat biaya.
Sebelumnya pada tahun 1992 warga Kalikangkung Gondoriyo sudah pernah mengikuti Program Nasional Agraria (Prona). Sekitar 30% bidang tanah yang ada di wilayah Gondoriyo belum bersertifikat.
Badawi (57) warga Kali Kangkung RT 01 RW 01 yang juga mengikuti program SMS mengaku senang dengan diselenggarakannya kegiatan tersebut.
“Saya senang karena tanah yang saya beli dari tahun 1985 sekarang sudah bersertifikat,” ujarnya sambil tersenyum. (lif/17)
Labels
Warta Kota
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.