Jalin Silaturahmi lewat Pengajian Rutin
Foto : pengajian rutin yang dilakukan di Kelurahan Kaliwiru |
KALIWIRU-Saat hiidup bersama-sama, kalau sudah meninggal didoakan bersama pula. Itulah yang mendasari Lurah Kaliwiru Edy Karsono untuk menggelar kegiatan pengajian rutin di Kantor Kelurahan Kaliwiru.
Pengajian yang digelar tiap Sabtu Kliwon itu untuk mendoakan warga Kaliwiru yang sudah meninggal, sekaligus sebagai ajang untuk mempererat tali silahturahmi antar sesama staf kelurahan dengan masyarakat.
“Pengajian dilakukan untuk memantapkan karakter dan nilai-nilai keagamaan menuju insan taqwa dikalangan para pegawai kelurahan dan masyarakat di Kelurahan Kaliwiru. Sekaligus mendoakan warga Kaliwiru yang sudah meninggal,” kata Edy.
Masyarakat menyambut antusias pengajian rutin tersebut. Terbukti, tiap pengajian jumlah warga yang mengikuti terus bertambah. Tidak terbatas dari jamaah masjid tertentu, menurut Edi bisa diikuti siapa saja yang mau mendoakan keluarga.
“Tidak hanya mendoakan yang sudah meninggal saja, tetapi juga kita memohon agar diberi kesehatan dan kelancaran dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Dan mendoakan Kota Semarang agar aman dan tertib,” lanjutnya.
Edy menuturkan, tradisi pengajian ini sudah lama dia lakukan saat bertugas menjadi Lurah di Kelurahan Pandean Lamper maupun Kelurahan Bulusan. “Di mana saya bertugas selalu saya adakan, karena ini menjadi cara untuk mengingat yang menciptakan kita,” tuturnya.
Sedangkan ustad yang mengisi pengajian itu pun berganti-ganti. Salah satunya dengan memanfaatkan tokoh agama di lingkungan Kaliwiru. (wam/17)
Post A Comment
No comments :
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.